Buku Teks
Kristen Muhammadiyah : Konvergensi Muslim dan Kristen dalam Pendidikan
"Buku ini menegaskan bahwa Muhammadiyah, sebagai gerakan puritan,bukanlah gerakan monolitik yang intoleran terhadap pluralitas agama.Dakwah,bagi Muhammadiyah,bukanlah penghalang,dan bahkan menjadi pendorong untuk merangkul serta memayungi kemajemukan sosial dan budaya,termasuk kemajemukan dalam keyakinan.Berbeda dari pandangan umum bahwa gerakan puritan cenderung eksklusif, tak ramah terhadap perbedaan, dan antidialog,Muhammadiyah justru tampak mementingkan adanya ruang perjumpaan antaridentitas yang berbeda.Hatta,dalam lingkup internal organisasi,keanggotaan Muhammadiyah terdiri atas berbagai latar belakang, tak hanya etnis dan budaya,tapijuga-seperti buku ini tunjukkan-agama. Keterbukaan Muhammadiyah salah satunya berbuntut pada terjelmanya ruang yang lebar bagi berdampingnya pemeluk Kristen dan pemeluk lslam.Buku ini menggarisbawahi sebuah fakta bahwa perjumpaan Muslim dan Kristiani telah sedemikian nyata di lingkungan institusi pendidikan Muhammadiyah.Telah bermunculan orang orang Kristen yang sangat memahami,mendukung,dan menjiwai gerakan Muhammadiyah."
Tidak tersedia versi lain